Selain Xperia Z4 Tablet, Sony pada ajang MWC 2015 kemungkinan akan merilis smartphone Xperia M4 Aqua. Informasi tersebut diperoleh dari bocoran terbaru oleh Xperia Blog, dan smartphone tersebut diperkirakan adalah penerus dari Xperia M2 Aqua yang sudah dirilis tahun 2014 lalu (gambar di atas).
Menurut bocoran dokumen yang ada, diketahui bahwa Xperia M4 Aqua akan memakai OS Android 5.0 Lollipop. Selain informasi tersebut, tidak ada informasi lain yang bisa digali lebih jauh selain isyarat tahan air dan debu dari nama Aqua yang disandangnya.
Sony sebenarnya baru mengumumkan Xperia M2 Aqua pada bulan Agustus 2014 lalu. Smartphone tersebut memiliki layar 4,8 inci resolusi qHD, dan dijual dengan harga di atas 3 juta rupiah di Indonesia. Apakah Xperia M4 Aqua akan segera menggantikannya?
via Xperia Blog, GSMArena, dan teknoup.com